by: CITRAWEB SOLUSI TEKNOLOGI, PT
Aturan | Tentang Kami | Kontak Kami

Artikel

[CAMBIUM] Forward & Backward Compatibility

Jum'at, 6 Agustus 2021, 09:29:00 WIB
Kategori: Tips & Trik
Menanggapi keluhan tidak supportnya perangkat terbaru cambium dengan versi lama, akhirnya  cambium mengeluarkan forward backward compatibility. Forward backward compatibility ini baru dikenalkan pada versi 4.3.x. Perlu diketahui sebelum fitur ini dirilis, perangkat dengan versi baru yaitu wireless dengan 802.11ac tidak bisa support dengan perangkat versi lama. Dengan adanya fitur ini, kita memungkinkan untuk bisa mengkombinasikan ePMP versi terbaru dengan perangkat versi lama.

Saat membangun jaringan wireless outdoor baik point-to-point atau point-to-multipoint, terkadang kita menggunakan beberapa perangkat dengan series yang sama. Saat membangun jaringan point-to-multipoint tentunya akan membutuhkan perangkat yang bekerja sebagai AP atau Access Point. Dan perangkat yang bekerja sebagai client atau biasa disebut Subscriber Module (SM). Forward backward ini akan berlaku untuk jaringan PTP dan juga jaringan PTMP pada cambium.

Berikut tabel compatibility forward backward tersebut :

Dari tabel diatas, kami akan melakukan beberapa percobaan untuk membuktikan bahwa fitur forward dan backward sudah berjalan normal.

Forward Compatibility
Forward Compatibility adalah support atau tidaknya perangkat series yang lama saat ingin dihubungkan dengan perangkat series terbaru. Jika terdapat versi baru maka tidak perlu banyak perubahan seperti konfigurasi atau pergantian perangkat pada jaringan.
Pada cambium, forward compatibility berarti perangkat lama seperti ePMP1000, ePMP2000, bahkan F180 bisa digunakan sebagai access point. Dan bisa terhubung ke perangkat versi terbaru seperti F300 yang bekerja sebagai SM.

Berikut hasil percobaan forward yang sudah kami lakukan :



Backward Compatibility
Backward Compatibility adalah support atau tidaknya series baru saat dikoneksikan dengan seri lama. Pada cambium berarti Access Point terbaru bisa terkoneksi dengan Subscriber Module (SM) dengan versi lama. Dengan catatan, harus menggunakan versi software yang sesuai.

Berikut hasil percobaan backward yang kami lakukan :


Contoh implementasi
Di lapangan, ketika terdapat site baru yang menggunakan series yang berbeda dan ingin terkoneksi ke series lain, maka kita perlu melakukan penyesuaian terhadap versi software yang digunakan agar semua perangkat bisa saling terkoneksi.
Berikut contoh topologi yang digunakan :

 

Dalam implementasinya, kapan menggunakan forward dan kapan menggunakan backward bisa dilihat dari perangkat AP yang digunakan. Jika AP menggunakan series yang lebih lama dibandingkan dengan series client/subscriber maka kita memerlukan Forward. Namun jika AP menggunakan series lebih baru dibandingkan dengan series client/subscriber maka kita perlu menerapkan Backward.

Kesimpulan
Forward dan backward ini bisa sangat berpengaruh saat anda memiliki banyak perangkat dengan seri yang berbeda. Tidak ada konfigurasi khusus yang dilakukan agar forward dan backward ini bisa berjalan. Cukup pastikan perangkat menggunakan software yang sesuai agar ap dan client terkoneksi dengan baik. Akan lebih bagus jika kedua AP dan Subscriber menggunakan versi software stable yang baru dan versi yang sama di kedua perangkat.
Saat kedua perangkat tidak support atau tidak kompatible, maka SSID AP tidak akan terdeteksi sama sekali. Ada juga informasi bahwa kedua perangkat menggunakan versi yang berbeda ("Rejected-Incompatible Software Version").

Pengujian di atas menggunakan mode wireless TDD (Cambium Proprietary). Sehingga jika terdapat perangkat non cambium tidak akan bisa terkoneksi. Supaya perangkat non cambium bisa terkoneksi maka alternatifnya, bisa menggunakan perangkat yang sudah mendukung standart wireless seperti perangkat EPMP2000, F180, F200.

Berdasarkan topologi diatas, untuk koneksi clientnya bisa menggunakan perangkat seperti CNPilot e410, e430 yang bisa ditemui pada halaman berikut: Cambium Network Wifi

Software terbaru wireless cambium bisa anda download pada link berikut ini: Download Software Cambium (harus login). Jangan lupa untuk melihat changelog agar bisa mengetahui penambahan atau perubahan fitur tertentu.


Artikel ini dibuat pada: 06 Agustus 2021



Kembali ke :
Halaman Artikel | Kategori Tips & Trik